Yayasan Padma Bhuana

Jln. Graha Wisata Gg I/2 Sidakarya
(0361) 726782, 7844104,7426261, 8016398
PadmaBhuana@yahoo.com
www.PadmaBhuana.com

Padma Bhuana Bali

Home

Heart light Meditation & Yoga

Jenis yoga menurut Kitab Yoga Sutra

Kegiatan rutin padma Bhuana

Photos Galleries kegiatan

Tempat Latihan Cahaya Hati

Puisi Ungkapan Keluarga Bahagia

Otonan & Bebayuhan Bersama

Pengurus Pelaksana

 

PELATIHAN YOGA DAN MEDITASI CAHAYA HATI (HEART LIGHT)

Manfaat Berlatih Yoga di Cahaya Hati Meditasi dan Yoga

Berlatih Yoga dengan teratur akan menstabilkan pengluaran HORMON ENDORFIN yang akan memberikan rasa tentram, damai dalam waktu yang lebih lama dan berkesinambungan.manfaat lainnya:
* Membentuk postur tubuh yang lebih tagap, serta otot yang lebih lentur dan kuat
* Meningkatkan sirkulasi darah keseluruh sel tubuh oleh otak
* Memanjakan sel-sel tubuh dan memperlambat penuaan
* Meningkatkan kapasitas paru-paru saat bernapas
* Membuang racun dari dalam tubuh (detoksifikasi)
* Memberikan kesempatan untuk merasakan relaxasi yang mendalam.
* Memurnikan saraf pusat yang terdapat ditulang punggung
* Meningkatkan kesadaran pada lingkungan
* Mengurangi ketegangan tubuh, pikiran, dan mental serta membuatnya lebih kuat saat mengadapi stress.
* Meningkatkan kesadaran untuk percaya diri dan kemampuan untuk berpikir positif
* Yoga sebagai jalan untuk mengubungkan diri dengan TYME
* Dengan berlatih Yoga dan meditasi kita bisa meningkatkan diri pada spiritualitas diri.


Bila kita berlatih Yoga dan relaxasi meditasi selama 6 bulan secara rutin asanas, Pranayama, relaxasi,dan meditasi maka akan mendapatkan peningkatan dramatis kapasitas paru-paru, kemampuan dalam mengatasi stress, serta penurunan berat badan, tingkat kolesterol dan gula darah.


Kontinuitas merupakan kunci sukses dalam berlatih Yoga, harukemajuan dalam berlas dilakukan dan menjaminmemperdalam pemahaman tentang bagaimana suatu tehnik dalam kemajuan berlatih yoga.


 

yoga photos
Berlatih Yoga melatih dan menyehimbangkan pikiran, perasaan dan badan,
setiap menarik dan menghembuskan nafas secaraa perlahan-lahan agak panjang untuk merasakan hadirnya kasih dan indahnya karunia Tuhan.

 

YOGA 1
Berlatih Yoga bersama sambil tersenyum merasakan setiap tarikan nafas dan hembusan nafas yang pelan-lembut membuat pikiran, perasaan dan badan sehat, bugar, ceria dan bahagia atas sinar kasih Tuhan, yoga ini bisa dilakukan oleh anak-anak

 


Cahaya Hati Heart light Yoga & Meditasi sangat bermanfaat antara lain: meningkatkan kosentrasi; meningkatkan stamina & daya tahan tubuh; melenturkan dan menguatkan otot; mengendorkan ketegangan dan rasa lelah; menenangkan pikiran; serta meremajakan dan memperbaharui energi.

 


Postur yang diiringi dengan kesadaran akan napas dan meditasi merupakan pembersihan secara fisik, mental, dan spiritual. Semua teknik yoga bertujuan untuk menciptakan ketenangan dan keseimbangan. Hampir semua orang yang telah melakukan praktik yoga akan mengatakan bahwa “Saya merasa lebih relaks”. “emosi saya lebih terkendali”, atau “saya merasa sangat tenang”, pada akhir suatu sesi yoga. Postur-postur Restoratif memang dimaksudkan untuk mencapai tahap relaksasi, meningkatkan kesadaran akan diri, dan saat melakukannya kita dibawa untuk “kembali” ke Bumi.

 


Postur tubuh yang baik berawal dari keseimbangan. dengan postur tubuh seimbang dan setabil antara sisi kanan dan sisi kiri akan akan menyeimbangkan pertumbuhan otot-otot di kedua sisi tubuh, mempertajam pikiran, dan koordinasi tubuh, menyeimbangkan otak kanan dan kiri, menciptakan ketenangan dan memperbaiki penampilan tubuh.

 


Cahaya Hati Heart light Yoga & Meditasi memudahkan menyehimbangkan Pikiran "Mind", Badan "Body" dan Jiwa "Soul" dengan keadaan seimbang maka kita akan lebih fokus dalam melakukan suatu pekerjaan sehingga hasilnya bisa lebih maksimal juga dalam mengambil suatu keputusan jauh lebih tepat.

 


Intinya yoga merupakan satu sistem lengkap yang akan memberikan ketenangan dan ketentraman yang menyeluruh. Tidak hanya fisik yang tenang dan relaks, pikiran, mental, dan spiritual juga berada dalam kondisi relaks

 

Back | Next

 

 

Sifat Jiwa yang kekal yang akan melekat dan dibawa pulang ke rumah Bapa:
1. Satya: Kejujuran/kebenaran sejati
2. Dharma: Hubungan spiritual mantap dan meningkat
3. Shanty: kebahagian sejati dari dalam hati yang dalam
4. Prema: Penuh Cinta kasih
5. Ahimsa : tdk menyakiti sesame mahkluk hidup (hidup damai saling mengisi)
Yg perlu dimasukkan sekarang adalah kebutuhan jiwa lebih banyak atau paling tidak sehimbang
(N. Danny Sridana)

NEXT, Heart light Meditation & Yoga >>

Business motivation | Air Minum Kesehatan Nonmin | Bisnis related |

Sitemap